Kampoong Hening

Mengatasi Burnout : Solusi Tepat Redakan Stress Pekerjaan

Pekerjaan merupakan rutinitas yang harus dijalani namun apabila pekerjaan tersebut menguras tenaga dan waktu dapat menyebabkan kelelahan hingga stress. Bahkan dampak terburuk dari stress yang berkepanjangan akibat beban kerja tersebut ialah burnout syndrome.

Nah, lantas apa sih burnout syndrome itu?

Burnout Syndrome merupakan penyakit atau kondisi kita yang stress terhadap pekerjaan yang kita miliki. Maka dari itu Burnout Syndrome memiliki nama lain seperti Job Burnout atau Occupational Burnout.

Berikut tanda-tanda seseorang mengalami burnout :

  1. Perubahan pada kondisi fisik

Seseorang yang mengalami burnout akan merasa kelelahan. Selain itu, pengidap dari sindrom tersebut akan merasa lemah karena kehabisan energi, sering sakit, nyeri otot, penurunan nafsu makan, gangguan tidur, hingga terkena masalah pencernaan.

  1. Perubahan pada kondisi emosional

Perubahan emosi pengidap burnout dapat diketahui dengan mudah dimana seseorang yang mengalami burnout akan merasa gagal dan sering meragukan diri sendiri. Selain itu, juga kehilangan motivasi, merasa sendirian, merasa terjebak dalam pekerjaan hingga menjadi lebih sensitif.

  1. Perubahan pada kebiasaan atau perilaku

Selain pada fisik dan emosional, burnout juga dapat mempengaruhi kebiasaan seseorang. Seseorang yang mengalami burnout dengan mudah akan menunda pekerjaan bahkan melepas tanggungjawabnya begitu saja. Disamping itu, mereka akan mengisolasi diri dari lingkungannya terutama rekan kerja, makan berlebih, atau datang ke kantor terlambat dan pulang lebih cepat.

Baik, sekarang Anda mengerti bahwa Anda  sedang merasa burnout, lalu bagaimana solusinya?

Untuk mengembalikan diri kita dari penyakit Burnout Syndrome, alangkah baiknya kita berdamai dengan diri kita sendiri. Apabila kita masih sulit untuk berdamai dengan diri kita sendiri, disarankan untuk melakukan konsultasi dengan ahli dalam mengatasi syndrome ini. Saya menyarankan kepada anda untuk berkonsultasi dengan psikolog yang sudah berpengalaman yaitu Kampoong Hening. Layanan konsultasi psikolog di Kampoong Hening tidak hanya mendengarkan keluhanmu dan memberikan masukan, tapi juga terdapat layanan-layanan dalam bentuk Eco Therapy.

Untuk info selengkapnya bisa kamu cek langsung di homepage website ini ya! Be strong, enjoy the process, dan jangan takut untuk berubah. Semoga bermanfaat!

Scroll to Top